Pengaruh teknologi virtual reality bagi manusia
Oleh Camilla Dwi Putri
Prodi Pendidikan Bahasa Jepang
Perkembangan teknologi bukan hanya menunjang dan memudahkan aktivitas manusia saja, melainkan juga menimbulkan beberapa dampak negative terhadap manusia itu sendiri baik dari segi kesehatan maupun lingkungan. Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa perkembangan teknologi memang terjadi di berbagai aspek, salah satunya dalam aspek hiburan yang turut memunculkan teknologi terbaru, yaitu Virtual Reality.
Virtual Reality merupakan alat yang mampu membawa penggunanya merasa memasuki dunia virtual dengan berbagai tampilan visual yang pastinya akan meikat dam memukau mata. Virtual Reality menampilkan gamba 3D yang diciptakan sacara nyata, pengguna juga dapat merasakan berada di dunia nyata, padahal sebenarnya mereka hanya berada di dunia Virtual atau dunia maya. Untuk mendukung berjalannya teknologi Virtual Reality biasanya pengguna beberapa perangkat canggih berupa helm/kacamata, headset, sarung tangan dan walker.
Ada beberapa manfaat atau dampak positif menggunakan VR yaitu : 1.) memudahkan pelatihan medis, 2.)memudahkan pelatihan/simulasi militer, 3.) memudahkan mendesain otomotif, 4.)memudahkan mendesain arsitektur, 5.) dapatberkeliling dunia dan luar angkasa tanpa perlu pergi, 6.) meningkatkan adrenalin dalam bermain games, 7.) melihat video/film dengan VR akan lebih nyata. Demikian manfaat kegunaan / dampak positif dari penggunaan Virtual Reality /VR.
Dibalik banyaknya manfaat / dampak positif pasti ada dampak negative yang mengiringi. Berikut beberapa dampak negative dari penggunaan VR : 1.) gangguan kesehatan mata, para produsen VR menganjurkan penggunaan VR, maksimal 12 menit, dan teknologi ini tidak diperuntukkan / digunakan untuk anak berusiadibwah 12 tahun. Dampak VR ini sangat serius mengancam kesehatan mata dan sakit kepala penggunanya yang diakbatkan oleh radiasi yang ditimbulkan dari teknologi VR tersebut. 2.)pengguna akan lebih tertarik dengan dunia maya dari pada dunia nyata,dengan apa yang disajikan dari teknologi VR ini yang tentunta lebih menarik dan mengasyikan dari oada dunia nyata, pasti pengguna VR lama kelamaan akan menjadi kecanduan. 3.) indra pendengaran akan terganggu, selain mengganggu kesehatan mata teknologi ini juga dapat mengganngu kesehatan pendengaran jika pengguna VR menggunakan volume tinggi dengan alasan agar dapat merasakan sensasi dari dunia yang disajikan VR.
Solusi dari beberapa dampak negative dari teknologi VR ini adalah insesitas penggunaannya /membatasi penggunaannya agar tubuh termasuk kepala dan mata dapat beristirahat dan menggunakan waktu tersebut dengan bersandagurau/berinteraksi dengan keluarga dan teman agar pengguna tidak ketergantungan dengan teknologi VR tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar